get app
inews
Aa Text
Read Next : Tanamkan Disiplin Lalulintas Sejak Dini, Polwan Purwakarta Gelar Police Goes To School

15 Bintara Polri Polres Purwakarta Ikuti Tradisi Pembaretan

Sabtu, 30 Juli 2022 | 14:36 WIB
header img
Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain saat memasang baret pada bintara remaja. (Foto: Istimewa)

PURWAKARTA, iNews.id - Sebanyak 15 Bintara Remaja Polri lulusan tahun 2022 gelombang 1 (satu) Polres Purwakarta, Jawa Barat, mengikuti tradisi pembaretan

Kegiatan diawali dengan longmarch sejauh 10 kilometer dengan start dan finish di halaman Mapolres Purwakarta, Sabtu (30/7/ 2022).

Kegiatan longmarch ini dimulai pukul 06.00 WIB dengan mengambil titik awal dari Polres Purwakarta menuju gang keramik dilanjutkan ke arah kampung Sadang. 

Kemudian, menuju jembatan gerbang tol Sadang, lalu melewati medan yang terjal ke taman rusa di wilayah Desa Ciwareng, Kecamatan Babakanciko dan berakhir di Polres Purwakarta.

Tujuan dari pembaretan yang dilakukan ini, untuk melatih fisik dan khususnya mental Bintara Remaja agar ke depannya selalu siap dan siaga menjadi polri yang bijak dan presisi.

Editor : Iwan Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut