get app
inews
Aa Text
Read Next : Tanamkan Disiplin Lalulintas Sejak Dini, Polwan Purwakarta Gelar Police Goes To School

Polisi Door to Door Ajak Warga Purwakarta Divaksin

Rabu, 03 Agustus 2022 | 18:02 WIB
header img
Petugas Polsek Bungursari door to door ajak warga divaksinasi Covid-19.(Foto;Istimewa)

PURWAKARTA, iNews.id - Pandemi Covid-19 belum berakhir. Jajaran Kepolisian Sektor (Polsek) Bungursari, Polres Purwakarta, Jawa Barat, terus mengjak masyarakat di wilayahnya untuk di vaksin. 

Ajakan itu dilakukan door to door atau mendatangi langsung rumah ke rumah hingga tongkrongan warga.

Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kapolsek Bungursari Kompol Budi Harto mengatakan pihaknya terus gencar melakukan pendekatan ke masyarakat guna mendapatkan vaksin Covid-19 khusus vaksin Booster. 

"Sebagaimana arahan Pak Kapolres Purwakarta, kami seluruh personel mendatangi rumah-rumah hingga tempat berkumpul warga mengajak yang belum divaksin maupun yang akan vaksin tahap II dan booster agar segera mendatangi gerai-gerai vaksinasi," ucap Budi, pada Rabu (3/8/2022).

Ia menyebut, ajakan vaksinasi suntikan dosis pertama, kedua dan ketiga, pihaknya melakukan pendekatan humanis dalam sosialisasi. Tidak ada pemaksaan pada vaksinasi ini namun penyadaran.

"Kita terjun langsung ke masyarakat guna memberikan pemahaman pentingnya vaksinasi Covid-19. Diharapkan, dengan ajakan Bhabinkamtibmas dan Babinsa, warga menjadi antusias untuk mendapatkan suntikan vaksin Covid-19, tidak terkecuali booster," tutur Budi. 

Meskipun sudah divaksin, Kapolsek juga mengingatkan, harus tetap waspada untuk menjalankan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari terutama saat berada di luar rumah. 

“Tentunya bagi yang sudah melaksnakan vaksinasi bisa tetap menggunakan masker dan jaga jarak, karena covid-19 belum selesai. Kita tidak henti-hentinya menghimbau masyarakat agar patuh protkes dengan membiasakan mencuci tangan pakai sabun, hindari kerumunan/keramaian, serta wajib menggunakan masker pada saat di luar rumah,” tutup Kompol H Budi Harto.

Editor : Iwan Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut