PURWAKARTA, iNewsPurwakarta.id - Kereta api masih menjadi angkutan transportasi favorit masyarakat untuk mudik lebaran.
Itu terlihat di Stasiun Kereta Api Purwakarta, pada musim mudik Lebaran 2023 ini sebanyak 2.002 orang akan melakukan mudik menggunakan angkutan kereta api (KA) jarak jauh.
Humas Daop II Bandung, Mahendro Trang Bawono mengatakan, data itu merupakan data sementara untuk periode 12 April hingga 3 Mei 2023.
"Untuk data sementara per Selasa (11/4/2023), tercatat ada 2.002 orang yang mudik menggunakan kereta api di Stasiun Purwakarta," ucap Hendro saat dihubungi wartawan, Selasa (12/4/2023).
Dirinya mengatakan, puncak mudik di Stasiun Purwakarta terjadi pada H-2 lebaran, yakni sebanyak 165 penumpang.
"Peningkatan penumpang terjadi sejak H-3 lebaran, sudah ada 100 tiket lebih yang terjual untuk keberangkatan dari Stasiun Purwakarta," katanya.
Sedangkan untuk yang mudik ke Kabupaten Purwakarta menggunakan kereta api, ia mengatakan, hanya ada 386.
"Untuk saat ini baru tercatat ada 386 orang yang turun di Stasiun Purwakarta. Puncaknya pada hari kedua lebaran, yakni sebanyak 42 orang," ucap Hendro.
Menurut Hendro, masyarakat yang mudik ke Purwakarta didominasi pengguna KA Lokal seperti KA Garut Cibatuan dan KA Walahar.
"Bila dibandingkan tahun lalu, ada 4.000 orang dalam sehari yang menggunakan KA Lokal," ucapnya.(*)
Editor : Iwan Setiawan