Peduli Lingkungan, Bhabinkamtibmas di Purwakarta Kerja Bakti Bersama Warga

irwan
Bhabinkamtibmas Polsek Bungursari bersama warga Desa Cibening kerja bakti bersihkan lingkungan. Foto: Dok: Polsek Bungursari

PURWAKARTA, iNewsPurwakarta.id - Bhabinkamtibmas Polsek Bungursari, Purwakarta, Jawa Barat, bersama warga dan Babinsa, bergotong royong membersihkan lingkungan di Desa Ciwangi, Kecamatan Bungursari, Kabupaten Purwakarta. 

Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kapolsek Bungursari, Kompol H Budi Harto menyebut, gotong royong merupakan langkah untuk mendekatkan diri dengan masyarakat. Dengan kegiatan tersebut, maka terjalin keakraban atau kedekatan antara masyarakat dengan anggota Polisi.

“Selain menjamin situasi kamtibmas, para Bhabinkamtibmas Polsek Bungursari juga ikut terlibat dalam membangun kebersamaan dengan masyarakat mewujudkan Polri yang humanis, diantaranya dengan kerja bakti bersama warga,” ucap Budi, Selasa (15/11/2022) siang. 

Menurut dia, dengan membiasakan ikut berpartisipasi pada masyarakat, diharapkan masyarakat dapat membantu tugas kepolisian dalam ikut menjaga keamanan dan ketertiban.

“Ini sangat berperan sekali bagi Polri khususnya dalam membina keakraban dan kedekatan anggota dengan lingkungan masyarakat. Hal ini, memudahkan komunikasi dalam mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif, dan aman di lingkungan masyarakat,” jelas Budi. 

Editor : Iwan Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network