MAKASSAR, iNewsPurwakarta.id - Tak diberi uang Rp3.000, seorang preman marah besar. Dia membakar2 truk ekspedisi dan satu minibus di Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel).
Dalam video amatir yang direkam oleh seorang warga, terlihat api membakar dua truk ekspedisi dan satu minibus di Jalan Balang Lompo, Kecamatan Wajo.
Setelah dilakukan penyelidikan oleh Polres Pelabuhan Makassar, ditemukan bukti bahwa ketiga kendaraan tersebut sengaja dibakar. Akhirnya, pelaku yang bernama Waldy (30) berhasil ditangkap.
"Kejadian bermula ketika tersangka bernama Waldy meminta sesuatu kepada sopir truk yang merupakan bagian dari ekspedisi Al-Husna. Namun sopir tersebut menolak memberikan uang sebesar Rp3.000," ujar Kapolres Pelabuhan Makassar, AKBP Yudi Frianto, pada hari Rabu (14/6/2023).
Kapolres menjelaskan bahwa pelaku telah dikenal sebagai preman oleh warga sekitar. Awalnya, pelaku bermaksud membakar tali pada salah satu truk sebagai tanda bahwa dia adalah preman di daerah tersebut.
Editor : Iwan Setiawan
Artikel Terkait