Ia menyebut bahwa warga yang melihat kejadian tersebut langsung berbondong-bondong melihat kondisi korban dari atas Jembatan Sasak Beusi.
"Langsung ramai banyak pada yang lihat, terus tadi juga ada yang lapor polisi langsung," katanya.
Sekitar pukul 20.00 WIB, korban dievakuasi oleh pihak kepolisian yang dibantu oleh warga.
Adapun saat peristiwa itu terjadi, Sungai Citarum terlihat alami kekeringan karena musim kemarau panjang. Sehingga memudahkan proses evakuasi.
Diketahui, pria tersebut masih hidup dan saat ini tengah mendapatkan perawatan medis di RSUD Bayu Asih.
Editor : Iwan Setiawan
Artikel Terkait