Hendak Tawuran, Sejumlah Pelajar di Purwakarta Diamankan Polisi

Irwan
Sejumlah pelajar diamankan polisi saat hemdak tawuran di Jalan Raya Cikopo, Purwakarta. Foto: Istimewa

PURWAKARTA, iNewsPurwakarta.id - Petugas Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Purwakarta mengamankan sekelompok pelajar di Jalan Raya Cikopo, Bungursari, Purwakarta, Senin (24/7/2023) sore. 

Pasalnya kelompok pelajar yang mengaku siswa salah satu SMK di Purwakarta ini diduga hendak tawuran dengan kelompok pelajar lainnya.

Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kasat Lantas AKP Warjo mengungkapkan, bahwa Polres Purwakarta selalu berupaya melakukan pencegahan dalam menangani kejahatan jalanan dan kekerasan terhadap anak dengan berbagai cara.

Seperti dilakukan petugas Pospol Cikopo yang terdiri dari AIPTU Deden Ahmad, Bripka Irvan, dan Briptu Alek Wianri, mengamankan sekelompok pelajar yang mengendarai sepeda motor menuju arah Jomin. 

Selain itu, petugas juga berhasil mengamankan barang bukti berupa 4 unit handphone dan 1 bilah lempengan besi yang diduga merupakan alat senjata tajam yang akan digunakan untuk tawuran.

Editor : Iwan Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network