get app
inews
Aa Read Next : Tanamkan Disiplin Lalulintas Sejak Dini, Polwan Purwakarta Gelar Police Goes To School

Hasil Survei LSI Denny JA: Purwakarta Salah Satu Wilayah Tertinggi yang Mewajarkan Money Politic

Jum'at, 05 Juli 2024 | 11:23 WIB
header img
Direktur Eksekutif Citra Komunikasi LSI Denny JA, Toto Izul Fatah. Foto: iNewsPurwakarta.id/Irwan

PURWAKARTA, iNewsPurwakarta.id - Kabupaten Purwakarta, salah satu wilayah tertinggi di Jawa Barat yang mewajarkan money politic.

Hal tersebut berdasarkan hasil survei yang dilakukan Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA jelang Pilkada 2024, sekitar 71 persen masyarakat di Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat mewajarkan politik uang atau money politic.

Direktur Eksekutif Citra Komunikasi LSI Denny JA, Toto Izul Fatah mengatakan, jumlah tersebut didapatkan pihaknya usai melakukan survei preferensi pemilih warga Purwakarta terhadap sejumlah kandidat yang akan maju di pemilihan bupati dan wakil bupati Purwakarta pada 27 November 2024 mendatang.

Ia menjelaskan, survei dilakukan dari tanggal 9-16 Juni 2024 dengan menggunakan metodologi standar, multistage random sampling melalui wawancara tatap muka kepada 440 responden dengan margin of error 4,8 persen.

Toto menyebut sikap mayoritas publik di Purwakarta yang menganggap money politik itu wajar, yaitu 71 persen. Data ini menggambarkan semakin tingginya sikap pragmatisme publik.

Sedangkan masyarakat yang menganggap money politic bisa mempengaruhi pilihan di Pilkada 2024, Toto menyebutkan bahwa ada sebanyak sekitar 57,3 persen.

"Jadi, masyarakat di Purwakarta saat ini dalam istilahnya itu 'mata duitan'. Mereka menganggap wajar itu sebanyak 71 persen dan bisa dipengaruhi dengan pemberian sembako atau uang sebanyak 57,3 persen," ujar Toto kepada wartawan di Purwakarta, Kamis (4/7/2024).

Dengan demikian, ia menilai bahwa masyarakat di Purwakarta masih bisa menentukan pilihannya hingga di hari pencoblosan di November 2024 mendatang.

"Mayoritas belum menentukan pilihan saat ini, data kami menunjukam bahwa baru 15 persen yang sudah menentukan pilihan," ucapnya.

"Tsunami politik juga sangat potensial terjadi di Purwakarta, khususnya terhadap calon petahana, yaitu Bu Anne. Banyak isu yang potensial bisa merontokkan elektabilitasnya," tambah Toto.***

Editor : Iwan Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut