PURWAKARTA, iNews.id - Diduga sopir mengantuk, sebuah truk besar bernomor polisi E-9120-YR menabrak truk kecil bernomor polisi nopol Z-9448-DC yang tengah beristirahat di areal Res Area Tol Cipularang, Kilometer 88, sekitar Sukatani, Purwakarta, Jawa Barat, Kamis (26/5/2022). Dalam insiden tersebut kerent truk kecil tewas dan pengemudinya mengalami luka berat.
Kecelakaan ini berawal truk besar yang dikemudikan Dede Sunarya (45), berjalan dari arah Jakarta menuju Bandung. Ketika hendak memasuki rest area diduga sopir truk besat sudah lelah dan mengantuk.
"Sehingga tidak dapat mengontrol laju kendaraan yang dikemudikan, lalu oleng ke kanan jalan dan menabrak truk kecil yang tengah parkir beristirahat di rest area," kata Kanit PJR Tol Cipularang Ipda Putra Wira, di depan kantor PJR, depan Gerbang Tol Jatiluhur, Purwakarta.
Kncangnya laju truk, tambah Putra, membuat truk kecil terdorong kencang dan kembali menabrak truk yang parkir di depannya, namun tidak diketahui identitasnya.
"Akibat kejadian ini, sopir dan kernet truk kecil yang tengah istirahat, alami luka berat dan kernet truk tewas dalam penanganan tim medis di Rumah Sakit Abdul Radjak Purwakarta," jelasnya.
Adapun identitas korban tewas adalah Anang Suherman (51), warga Cikajang, Garut, Jawa Barat. Hingga Kamis Siang, para korban masih di rumah sakit Abdul Radjak Purwakarta.
Sementara bangkai kendaraan sudah di amankan petugas, dan kasus ini sudah dalam penanganan petugas unit laka lantas Polres Purwakarta.
Editor : Iwan Setiawan