Ciptakan Kamtibmas, Pererat Silaturahmi GP Ansor Purwakarta dengan Polisi

Irwan
Silaturahmi Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain dengan GP Ansor Kabupaten Purwakarta. (Foto: Dok Polres Purwakarta)

Sementara, Ketua Pimpinan Cabang (PC) GP Ansor Kabupaten Purwakarta, KH. Muhammad Mahmud mengatakan, kunjungan ini merupakan silaturahmi dalam rangka meningkatkan sinergitas dan soliditas. 

Selain dalam rangka silaturahim, kata pria yang akrab disapa KH Acep itu, kegiatan ini juga dalam rangka memperkenalkan kepengurusan baru GP Ansor Kabupaten Purwakarta masa khidmah 2022-2026 yang telah dilantik pada 31 Desember 2022 silam. 

"Kegiatan ini juga menjadi ajang bertukar fikiran mengenai agenda kerja serta penyelarasan pemahaman peran dan tanggungjawab sosial antara Ansor dengan jajaran TNI/Polri di Kabupaten Purwakarta," ucap Acep. 

Acep menuturkan peran dan tanggungjawab sosial tersebut bisa terpenuhi secara maksimal apabila terjadi sinergitas kelembagaan antara Civil society atau gerakan kepemudaan seperti GP Ansor dengan organisasi serta lembaga kenegaraan khususnya TNI/Polri.

"Akhir-akhir ini Issue- issue yang mengancam kehidupan bermasyarakat seperti Terorisme dan konflik SARA mulai naik kembali ke permukaan. Hal inilah yang menjadi kekhawatiran sehingga kedepan GP Ansor, TNI dan Polri sinergitasnya harus diperkuat," ungkap KH Acep. (*) 

Editor : Iwan Setiawan

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network