Ivan Kuntara Rela Turun Gunung Demi Dukung Pasangan Anne Ratna Mustika-Budi Hermawan

Tatang Budimansyah
Kang Haji Ivan Kuntara (KHIK) rela ‘turun gunung’ melakukan konsolidasi kepada tokoh masyarakat Purwakarta properubahan untuk mendukung pasangan Anne Ratna Mustika-Budi Hermawan. foto: iNewsPurwakarta.id/tatang budimansyah

PURWAKARTA, iNewsPurwakarta.id - Kang Haji Ivan Kuntara (KHIK) rela ‘turun gunung’ melakukan konsolidasi kepada  tokoh masyarakat Purwakarta properubahan untuk mendukung pasangan Anne Ratna Mustika-Budi Hermawan

Dalam konsolidasi tersebut, KHIK mengingatkan akan pentingnya memiliki pengalaman yang mumpuni untuk melanjutkan pembangunan di Kabupaten Purwakarta.

Pengalaman untuk melanjutkan pembangunan di Purwakarta, ujar KHIK, dimiliki oleh sosok Hj Anne. 

“Untuk itu, sejak awal saya tak ragu mendukung paslon Anne-Budi yang mengusung perubahan untuk Purwakarta Maju Gemilang Sejahtera,” tandas KHIK dalam pertemuan dengan sejumlah tokoh Purwakarta di Pendopo Asri, Jalan Veteran Purwakarta, Kamis (14/11/2024).

Dia menilai pertemuan dengan para tokoh sangat penting untuk digelar. Tujuannya untuk lebih menciptakan soliditas untuk secara all out mendukung paslon Anne-Budi di Pilkada Purwakarta 2024.

Hadir dalam pertemuan, diantaranya Rustandi, Heri, Tomi, Dedi, Nunuy, Mariana, Evi, Trisna Manggala, Raki Barliana, dan Usep.

“Pada dasarnya para tokoh yang saat ini berkumpul sudah berketetapan hati untuk menyokong Hj Anne melanjutkan kepemimpinannya. Alasan kami sama, yakni kami melihat prestasi dan rekam jejak Hj Anne yang berani berubah,” imbuhnya.

Saat ditanya seberapa yakin pasangan Anne-Budi akan memenangi kontestasi Pilakada Purwakarta, KHIK menjawab sangat yakin.

KHIK optimistis Anne-Budi akan unggul di antara tiga paslon lainnya. Keberhasilan Anne saat menjadi Bupati, menjadi modal utama untuk memenangi kompetisi politik lima tahunan ini. 

“Masyarakat Purwakarta ingin program pembangunan di era kepemimpinannya dilanjutkan. Untuk itu saya mengimbau kepada seluruh elemen masyarakat Purwakarta agar bersatu dalam barisan kebaikan untuk kesejahteraan,” ujarnya.*** 

 

Editor : Iwan Setiawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network