get app
inews
Aa Text
Read Next : Tanamkan Disiplin Lalulintas Sejak Dini, Polwan Purwakarta Gelar Police Goes To School

Lupa Cabut Kabel Setrika, 1 Rumah di Purwakarta Hangus Terbakar

Senin, 29 Agustus 2022 | 15:43 WIB
header img
Petugas pemadam kebakaran dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Purwakarta saat melakukan pemadaman api. (Foto: Istimewa)

PURWAKARTA, iNews.id - Sebuah rumah di Desa Babakan, Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, kebakaran, Senin (29/8/2022).

Ya, rumah milik Ade Susmawati (50) itu bagian depannya hangus terbakar. 

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Purwakarta Wahyu Wibisono mengatakan, pihaknya mendapat laporan adanya kebakaran di lokasi pukul 07.19 WIB. 

Dijelaskannya, penyebab terjadinya kebakaran lantaran pemilik rumah meninggalkan setrika yang kabel listriknha masih mencolok di stop kontak.

"Keterangan pemilik rumah diketahui kebakaran terjadi akibat kela­laiannya. Pemilik rumah lupa mencabut setrika terlebih dahulu setelah digunakan kemudian jatuh ke kasur. Sehingga apinya merembet ke area kasur," jelas Wibi, sapaan akrab Wibisono. 

Untuk memadamkan api, pihaknya mengerahkan satu unit mobil pemadam kebakaran bersama 5 personel dibantu satpol PP Kecamatan Wanayasa, Polsek Wanayasa dan warga setempat. 

"Awal pemadaman dimulai pukul 07.10 WIB dan selesai pukul 07.27 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun akibat kejadian ini, satu kamar habis terbakar," tutur Wibi. 

Editor : Iwan Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut