get app
inews
Aa Read Next : Tanamkan Disiplin Lalulintas Sejak Dini, Polwan Purwakarta Gelar Police Goes To School

Puluhan Pemuda di Purwakarta Gelar Konvoi Motor Malam Takbir, Dibubarkan Polisi

Rabu, 10 April 2024 | 10:08 WIB
header img
Puluhan pemuda yang konvoi motor pada malam takbir saat dibubarkan polisi Polres Purwakarta. Foto: Istimewa

PURWAKARTA, iNewsPurwakarta.id - Puluhan pemuda di Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat yang merayakan malam takbiran dengan konvoi motor dan pikap dibubarkan polisi setempat, Rabu (10/4/2024). 

Pasalnya, dalam konvoi yang terjadi di Jalan Sudirman Purwakarta itu, para pemuda tersebut bertingkah arogan dan membakar petasan.

Keributan sempat terjadi antara aparat kepolisan dengan kelompok pemuda tersebut. Bahkan pemuda yang menaiki pikap hendak menabrak polisi. Alhasil puluhan pemuda dan beberapa mobil pikap serta motor langsung diamankan polisi. 

Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain mengatakan konvoi takbir keliling dibubarkan paksa karena dinilai mengganggu ketertiban umum. Kebanyakan dari mereka ugal-ugalan dan membakar petasan di jalan. 

"Kita terpaksa lakukan tindakan persuasif kepada sekelompok remaja yang ugal ugalan dan membakar petasan di jalan malam ini,” ucap Edwar, saat ditemui di Pasar Jumat, Purwakarta, pada Rabu (10/4/2024).

Editor : Iwan Setiawan

Follow Berita iNews Purwakarta di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut