get app
inews
Aa Text
Read Next : Paslon ZeinJo Siap Ciptakan Generasi Muda di Purwakarta Terlibat Aktif dalam Pembangunan Daerah

Komunitas LAMBE Persatuan Ojol di Purwakarta Dukung Paslon Yadi-Pipin di Pilkada 2024

Selasa, 19 November 2024 | 22:51 WIB
header img
Komunitas LAMBE saat deklarasi dukung Paslon Yadi-Pipin dalam Pilkada Purwakarta. (Foto: Ist)

Dalam deklarasi tersebut, Nino juga menekankan pentingnya peran ojek online dalam mendukung perekonomian lokal. Karena, tidak hanya berfungsi sebagai alat transportasi, ojek online juga berkontribusi dalam meningkatkan akses masyarakat terhadap berbagai layanan dan produk. 

"Kami berharap jika terpilih pasangan Yadi-Pipin dapat memberikan perhatian lebih kepada kami," tambahnya.

Sementara, Yadi-Pipin mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh komunitas LAMBE. Yadi, sebagai calon bupati, menjelaskan bahwa pihaknya memiliki komitmen untuk memperhatikan sektor transportasi, termasuk ojek online. 

"Kami berencana untuk mengembangkan regulasi yang lebih berpihak kepada pengemudi ojek online, agar mereka dapat bekerja dengan aman dan mendapatkan penghasilan yang layak," ungkapnya.

Pipin, yang juga calon wakil bupati, menambahkan bahwa pihaknya akan membangun sinergi antara pemerintah daerah dengan komunitas ojek online.

Editor : Iwan Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut