PURWAKARTA, iNewsPurwakarta.id - Kecelakaan maut kembali terjadi di Ruas Jalan Tol Cipularang. Kali ini terjadi di KM 95, sekitar wilayah Kecamatan Darangdan, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat pada Jumat (22/11/2024) malam.
Kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan ini micribus travel Toyota HiAce dengan nomor polisi D 7976 AJ dan kendaraan Hino molen (mobil mixer) dengan nomor polisi B 9691 SIN.
Dalam insiden ini 2 orang tewas dan 9 luka berat serta ringan. Korban tewas adalah Rozana (62) warga Koja, Jakarta Utara dan Elizar (61) warga Bekasi Barat, Bekasi.
Kecelakaan ini diduga disebabkan oleh Abdullah Alfisyahr (25), sopir HiAce yang mengantuk saat melintas di jalur yang menurun.
Kanit PJR Tol Cipularang, Ipda Baharudin menjelaskan, kendaraan Toyota HiAce yang datang dari arah Bandung menuju Jakarta menabrak kendaraan Hino molen yang berada di depannya.
"Kejadi sekitar pukul 23.00 WIB, sopir travel diduga mengantuk atau micro sleep hingga akhirnya menabrak mobil molen saat melintas di lokasi kejadian," ucap Baharudin saat ditemui wartawan di Kantor PJR Tol Cipularang, Gerbang Tol Jatiluhur, Kabupaten Purwakarta, Sabtu (23/11/2024) pagi.
Ia menyebutkan, kondisi jalan di lokasi kejadian sedikit menurun, yang mungkin turut memperburuk keadaan.
Jumlah korban akibat kecelakaan tersebut, ia mengatakan, ada sepuluh orang yang menjadi korban, dengan rincian satu orang mengalami luka berat dan tujuh lainnya luka ringan.
"Kemudian, dua orang tewas dari kejadian tersebut. Semua korban luka dilarikan ke RS Abdul Radjak Purwakarta untuk perawatan lebih lanjut," ujarnya.
Ia menyebutkan, penyebab kecelakaan ini masih dalam penyelidikan, namun dugaan sementara adalah karena sopir travel mengantuk saat mengemudi.
"Untuk kedua kendaraan sudah dievakuasi ke Pool Derek Purwakarta. Kasus ini dilimpahkan ke Laka Lantas Polres Purwakarta," kata Baharudin.***
Editor : Iwan Setiawan