PURWAKARTA, inews.id - Menjelang bulan puasa 2022 harga komoditas di pasar tradisional Pasar Rebo Purwakarta sudah mengalami kenaikan serta kelangkaan.
Seperti gula, terigu, daging sapi, serta minyak goreng yang mengalami kenaikan cukup signifikan.
Untuk gula berawal dari harga normal 13 belas ribu menjadi 15 ribu perkemasan. Sementara minyak goreng yang sampai saat ini masih mengalami kelangkaan karena stok yang terbatas.
Saat ini minyak goreng kemasan 2 liter dijual Rp 40 ribu. Sedangkan minyak curah Rp 18 ribu per liter. Harga ini jauh dari harga yang ditetapkan pemerintah Rp 14 ribu perkilogram untuk kemasan dan Rp 11 ribu lima ratus untuk curah.
Menurut salah satu pedagang sembako, kenaikan dari harga kali ini disebabkan karena menjelang bulan puasa tahun 2022. Selain itu karena harga dari distributornya mahal.
"Saya beli dari distributor untuk minyak goreng kemasan 2 liter 37 ribu rupiah, ya terpaksa saya jual 39 hingga 40 ribu rupiah perkilogram. biar dapat untung," ucap Aep, pedagang sembako di Pasar Rebo Purwakarta.
Ditambahkan Aep, hari ini minyak curah tidak ada di Pasar Rebo Purwakarta. Sedangkan hari kemarin (Rabu) ia jual Rp 18 ribu perliter.
"Kalau harga normal minyak curah, 15 ribu rupaih perliter. Ya, kalau harga setelah disubsidi pemerintah sih 11 ribu lima ratus rupiah," terangnya.
Sementara, kenaikan harga komoditas sembako ini dikeluhkan oleh masyarakat, terutama harga sembako yang dinilai sangat dibutuhkan dalam sehari-hari. Yakni minyak goreng.
"Setelah tahu harganya mahal, tadi saya sempat gak jadi beli minyak goreng. Tapi karena butuh terpaksa saya beli," kata Fitri, seorang warga.
BPKN RI Pantau Harga Sembako di Pasar Rebo Purwakarta
Mengetahui harga komoditas sembako di Pasar Rebo Purwakarta mahal, Badan Perlindungan Konsumen Nasional RI (BPKN RI) langsung menyambangi pasar tersebut. Hal ini untuk mengetahui keluhan-keluhan dari masyarakat maupun dari pedagang sembako.
"Setelah mendengar keluhan dari pedagang dan konsumen BPKN RI akan meminta pemerintah lebih memperhatikan dari empat harga kebutuhan, yakni minyak goreng, daging sapi, gula dan terakhir terigu. Baik dari penyedian stok maupun harga," ungkap Firman Turmantara, Wakil Ketua Komisi Dua Bidang Komunikasi dan Edukasi BPKN RI.
Selain dari keempat komoditas kebutuhan masyarakat tersebut, menjelang bulan puasa diprediksi harga-harga lain seperti sayur-sayuran juga akan mengalami kenaiakan.
Editor : Iwan Setiawan