get app
inews
Aa Text
Read Next : Program “Juara Satu” di Purwakarta: Cegah Rabies, Tingkatkan Kesadaran Pemilik Hewan Peliharaan

Wakil Ketua DPR RI Saan Mustopa Dukung Program Pendidikan Karakter Pelajar Nakal di Barak Militer

Jum'at, 16 Mei 2025 | 21:13 WIB
header img
Wakil Ketua DPR RI Saan Mustopa. (Foto: iNewsPurwakarta.id/Irwan)

PURWAKARTA, iNewsPurwakarta.idWakil Ketua DPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai NasDem, Saan Mustopa, menyatakan dukungannya terhadap program pendidikan karakter bagi pelajar yang digagas Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi. Program yang dilaksanakan di barak TNI ini dinilai sebagai langkah positif dalam membentuk kedisiplinan generasi muda.

“Selama tujuannya baik dan dijalankan dengan koordinasi bersama pihak sekolah serta orang tua, saya kira patut didukung,” ujar Saan usai menghadiri pelantikan pengurus DPD Partai NasDem Kabupaten Purwakarta periode 2025–2029 di Hotel Plaza Purwakarta, Jumat (16/5/2025) sore.

Ia menekankan bahwa program tersebut masih bersifat regional dan belum menjadi pembahasan di tingkat nasional. Meski demikian, inisiatif ini dinilainya selaras dengan kebutuhan peningkatan karakter pelajar di era saat ini.

Di sisi lain, Saan juga menyampaikan harapan besar terhadap kepengurusan baru DPD Partai NasDem di bawah kepemimpinan Yadi Rusmayadi. Ia optimistis, dengan semangat baru, NasDem mampu mempertahankan bahkan meningkatkan raihan suara di Purwakarta pada Pemilu 2029.

Yadi Rusmayadi, yang resmi dilantik sebagai Ketua DPD NasDem Purwakarta, menyambut tantangan tersebut dengan kesiapan penuh. Ia berkomitmen memperkuat konsolidasi internal dan melibatkan semua elemen partai, termasuk organisasi sayap.

“Partai NasDem adalah rumah bersama. Kami terbuka untuk semua potensi. Semangat kebersamaan ini menjadi modal utama untuk merebut kemenangan di 2029,” tegas Yadi.

Dengan kolaborasi antara pimpinan pusat dan daerah, Partai NasDem membidik posisi strategis dalam peta politik Purwakarta, sembari terus mendorong program-program sosial yang menyentuh masyarakat secara langsung. ***

 

Editor : Iwan Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut