get app
inews
Aa Text
Read Next : Tanamkan Disiplin Lalulintas Sejak Dini, Polwan Purwakarta Gelar Police Goes To School

Ditinggal Suami Selama 3 Hari, Istri Ditemukan Tewas di Rumah

Rabu, 13 April 2022 | 15:13 WIB
header img
Mayat Juminah Dievakuasi ke Mobil Polisi.(Foto: IRWAN/iNewsPurwakarta).

PURWAKARTA, iNews.id - Warga Kampung Tirtayasa, Desa Bungursari, Kecamatan Bungursari, Purwakarta, Jawa Barat, digegerkan dengan ditemukannya juminah, seorang warga, tewas di dalam rumahnya, Rabu (13/4/2022).

Kondisi perempuan 74 tahun ini tubuhnya sudah membengkak dan mengeluarkan bau yang tak sedap. 
kondisi ini membuat keluarga dan kerabat juminah berduka. Bahkan sejumlah diantaranya tak kuat menahan tangis. 

Semantara pihak kepolisian dari Polsek Bungursari dan Inafis dari Satreskrim Polres Purwakarta yang datang ke TKP (Tempat Kejadian Perlara), langsung melakukan olah TKP. Memeriksa tubuh korban dan benda disekitar korban. Selain itu menanyai sejumlah saksi, termasuk suami korban, Walin.  

Menurut informasi di TKP, korban ditemukan tewas, berawal korban tinggal berdua bersama suaminya. Kedua anaknya sudah berumah tangga dan tinggal di luar kampung.

Tiga hari lalu, Warlin (70), suaminya pergi ke sawah miliknya untuk panen. Dengan alasan jarak dengan rumah jauh, suaminya tidak pulang. Dia menginap di gubuk di sawahnya. 

"Tadi siang (hari Rabu) suaminya pulang dan menemukan istrinya sudah meninggaldunia," kata Kanitreskrim Polsek Bungursari, AKP Yoga Prayoga, di TKP.  

Yoga menyebut, belum diketahui secara pasti penyebab tewasnya korban. Pihaknya langsung me,inta bantuan tim inafis Polres Purwakarta untuk melakukan pemeriksaan korban. 

"Hasil pemeriksaan sementara tim Inafis ditubuh korban tak ditemukan luka bekas penganiayaan," terangnya. 

Sementara keterangan dari pihak keluarga, sambung Yoga, korban menderita penyakit pernafasan (Asma) yang menahun. "Dugaan sementara korban meninggal karena sakit," jelas Kanitreskrim Polsek Bugursari AKP Yoga Prayoga. 

Untuk memastikan penyebab tewasnya korban, pihak kepolisian membawa korban ke RSUD Bayu Asih Purwakarta untuk keperluan autopsi. Kasus temu mayat ini ditangani unit Reskrim Polsek Bungursari Purwakarta. 
 

Editor : Iwan Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut