get app
inews
Aa Text
Read Next : Tanamkan Disiplin Lalulintas Sejak Dini, Polwan Purwakarta Gelar Police Goes To School

Tak Diberi Uang Rp3.000 Preman Ngamuk, Bakar 2 Truk Ekspedisi dan 1 Minibus

Jum'at, 16 Juni 2023 | 07:26 WIB
header img
Preman ngamuk bakar 2 truk ekspedisi dan 1 mimibus di Makassar. Foto: Istimewa/Net

MAKASSAR, iNewsPurwakarta.idTak diberi uang Rp3.000, seorang preman marah besar. Dia membakar2 truk ekspedisi dan satu minibus di Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel). 

Dalam video amatir yang direkam oleh seorang warga, terlihat api membakar dua truk ekspedisi dan satu minibus di Jalan Balang Lompo, Kecamatan Wajo.

Setelah dilakukan penyelidikan oleh Polres Pelabuhan Makassar, ditemukan bukti bahwa ketiga kendaraan tersebut sengaja dibakar. Akhirnya, pelaku yang bernama Waldy (30) berhasil ditangkap.

"Kejadian bermula ketika tersangka bernama Waldy meminta sesuatu kepada sopir truk yang merupakan bagian dari ekspedisi Al-Husna. Namun sopir tersebut menolak memberikan uang sebesar Rp3.000," ujar Kapolres Pelabuhan Makassar, AKBP Yudi Frianto, pada hari Rabu (14/6/2023).

Kapolres menjelaskan bahwa pelaku telah dikenal sebagai preman oleh warga sekitar. Awalnya, pelaku bermaksud membakar tali pada salah satu truk sebagai tanda bahwa dia adalah preman di daerah tersebut.

Namun, api justru membesar dan sulit dikendalikan. Pelaku panik dan langsung kabur.

"Akibat kejadian ini, pihak ekspedisi mengalami kerugian sebesar Rp500 juta," tambah Kapolres.

Selain menangkap pelaku, polisi juga menyita sejumlah barang bukti, seperti sepeda BMX yang digunakan pelaku di tempat kejadian. Selain itu, korek api yang digunakan dalam pembakaran juga berhasil disita. Pelaku dijerat dengan Pasal 187 ayat (1) KUHP yang memiliki ancaman hukuman penjara hingga 12 tahun.(*)

Artikel ini sebelumnya telah tayang di iNewsGowa.id dengan judul "Preman di Makassar Ngamuk, Tidak Diberi Uang Rp3.000 Bakar 2 Truk Ekspedisi dan Minibus".

 

Editor : Iwan Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut