Jelang Pemilu 2024, KPU Purwakarta Lakukan Coklit Daftar Pemilih

irwan
Kantor KPU Kabupaten Purwakarta. Foto: iNewsPurwakarta.id/Irwan

PURWAKARTA, iNewsPurwakarta.id - Jelang Pemilu 2024, petugas pemutakhiran daftar pemilih (pantarlih) KPU Kabupaten Purwakarta lakukan proses pencocokan dan penelitian (coklit) daftar pemilih, Selasa (14/2/2023).

Komisioner Divisi Sosdikloh dan SDM KPU Kabupaten Purwakarta, Ramlan Maulana mengatakan bahwa selama melakukan pendataan mereka dilengkapi alat kelengkapan seperti id card, rompi, topi dan alat kerja berupa formulir model A untuk melakukan coklit terhadap masing-masing warga.

"Formulir model A ada lima yakni formulir pemilih, pemilih potensial, stiker coklit, tanda terima dan formulir laporan coklit," ujar dia, Selasa (14/2/2023).

Ia menyebut para petugas Pantarlih dipantau PPS dan PPK, sehingga jika menemukan kendala di lapangan akan berkomunikasi dengan mereka.

Adapun jumlah Pantarlih di Kabupaten Purwakarta sebanyak 2.648, mereka sebelumnya sudah dilantik secara serentak oleh PPS di wilayah kerja masing-masing pada Minggu 12 Februari 2023 kemarin.

Editor : Iwan Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network