PURWAKARTA, iNewsPurwakarta.id- Upaya menciptakan wilayah yang aman dan kondusif, Polres Purwakarta, Polda Jawa Barat gencar melakukan patroli malam hingga dini hari.
Kegiatan patroli tersebut menargetkan keberadaan geng motor, sajam, miras, obat terlarang dan pelanggaran atau kejahatan lain yang meresahkan masyarakat serta terorisme.
Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain, Kapolsek Bojong, IPDA Budiman mengatakan kegiatan patroli malam dengan kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) salah satunya membubarkan tongkrongan remaja dan mengimbau para remaja untuk segera pulang.
"Sesuai arahan Pak Kapolres Purwakarta, patroli malam ini terus digelar guna menciptakan dan memelihara kondusifitas situasi Kamtibmas serta menjamin keamanan dan kenyamanan masyarakat Kabupaten Purwakarta," ucap Abah Budiman, sapaan akrab Kapolsek Bojong itu, Minggu (20/8/2023).
Ia menyampaikan, dilaksanakannya kegiatan rutin yang ditingkatkan tersebut agar masyarakat tidak terganggu dengan kebisingan yang ditimbulkan suara knalpot bising.
Editor : Iwan Setiawan
Artikel Terkait