Ketua PC GP Ansor Purwakarta Komentari Aksi Forum Umat Islam Kecam Gus Yaqut

Tim Liputan
Ratusan Anggota GP Ansor Purwakarta Gelar Istighosah Dukung Menag Gus Yaqut

PURWAKARTA, iNews.id - Ketua PC GP Ansor Purwakarta, H. Muhamad Mahmud komentari aksi sekelompok massa  mengecam kebijakan Menteri Agama, Gus Yaqut tentang kebijakan pembatasan penggunaan volume toa Masjid di Jakarta beberapa waktu lalu.

"Lucu. Demo bela bela adzan, tapi sholatnya di jalan. Padahal, mesjid dekat. Belum lagi rukun shalatnya juga salah," kata Muhamad Mahmud saat menyampaikan orasi kebangsaan di Depan Masjid Agung Purwakarta, Senin (14/3/2022).

Menurutnya, hal itu merupakan kebebalan yang nyata. Mengklaim sebagai tokoh agama, namun prilaku dan tindak tanduknya tidak mencerminkan sikap ulama. Parahnya lagi, aksi demontrasi mereka hanya diisi hujatan dan cacian. Bukan kritik kebijakan. 

"Ini motifnya bukan lagi kritik tapi caci maki. Targetnya bukan lagi Menag, Tapi NU. Bahkan Indonesia. Mereka tidak senang NKRI baik-baik saja," ujar H. Mahmud.

Istighosah dan orasi kebangsaan dihadiri ratusan massa Keluarga Besar NU Purwakarta. Hadir sebagai orator diantaranya Ketua PC Ansor Purwakarta, H Muhamad Mahmud, Rois Syuriah PCNU Purwakarta, KH Ahfaz Fauzi Asyikin, Ketua Rijalul Ansor Jabar, KH Anwar Nasihin dan  Rois PWNU Jabar, KH Abun Bunyamin.

Diketahui, sebelumnya massa mengatasnamakan Forum Umat Islam berdemontrasi di sekitar kantor Kemenag RI di Jakarta pada Jumat (4/3/2022) lalu. 

Koordinator aksi, H Fikri Bareno menyampaikan demo dalam rangka menuntut Presiden Jokowi mencopot Kemenag, Yaqut Cholil Qoumas yang dianggap telah melecehkan suara adzan. Usai demo, sebagian massa menyempatkan diri shalat ashar berjamaah di tengah jalan. Sebagian di atas mobil. Koordinator aksi, Fikri Bareno bahkan kedapatan melakukan gerakan shalat yang salah karena melakukan rukuk dua kali dalam satu rakaat shalat.

Editor : Iwan Setiawan

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network