DPR RI dan BGN Sosialisasikan Program MBG di Soreang: Targetkan Generasi Sehat untuk Indonesia Emas

irwan
Anggota Komisi IX DPR RI, Asep Romy Romaya, saat sosialisasi Program MBG di Soreang, Bandung. (Foto: Ist)

BANDUNG, iNewsPurwakarta.id – Komisi IX DPR RI bersama Badan Gizi Nasional (BGN) menggelar sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Gedung Mohamad Toha, Kecamatan Soreang, Kabupaten Bandung, Kamis (24/4/2025). 

Kegiatan ini diikuti lebih dari 300 peserta dan bertujuan untuk mengedukasi masyarakat tentang pentingnya pemenuhan gizi sejak dini dalam mewujudkan generasi sehat, cerdas, dan kuat menuju Indonesia Emas 2045.

Program MBG menyasar empat kelompok utama: pelajar dari PAUD hingga SMA sederajat (termasuk santri), balita, ibu hamil, dan ibu menyusui. Makanan yang disediakan dalam program ini telah memenuhi standar gizi yang mencakup protein, vitamin, mineral, dan energi yang cukup sesuai kebutuhan kelompok sasaran.

Anggota Komisi IX DPR RI, Asep Romy Romaya, menegaskan bahwa Program MBG merupakan langkah konkret pemerintah dalam menekan angka gizi buruk dan stunting, khususnya di Kabupaten Bandung.

“MBG difokuskan pada bayi usia 1-2 tahun, anak-anak, ibu menyusui, dan ibu hamil. Ini penting untuk menurunkan angka gizi buruk di Jawa Barat, dan mendukung tumbuh kembang generasi penerus,” ujar Asep.

Editor : Iwan Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network