get app
inews
Aa Text
Read Next : Tanamkan Disiplin Lalulintas Sejak Dini, Polwan Purwakarta Gelar Police Goes To School

Mantap! Inkanas Purwakarta Sabet 7 Medali dalam Open Turnamen Nasional UPI Karate Cup IV

Senin, 30 Oktober 2023 | 17:15 WIB
header img
Atlit Inkanas Purwakarta saat ikuti Open Turnamen Nasional UPI KARATE CUP IV 2023 di Gymnasium UPI Bandung, Minggu (29/10/2023). Foto: Istimewa

"Medali perunggu diraih Arya Putrawan dari kata perorangan pra pemula putra. Kemudian Tasya Nur salsabila dari kata perorangan pra pemula putri. Lalu, dua medali perunggu diraih dalam Kumite -53kg junior putri atas nama Anisa Salsabila dan Hasna Nur Aulia," jelasnya. 

Sulaeman menambahkan, kejuaraan ini menjadi tolak ukur, pemicu, dan motivasi bagi para karateka untuk tetap eksis menggapai prestasi.

“Dengan persaingan ketat, maka atlet akan terpicu untuk berlatih keras, dan akan tercipta atlet-atlet yang lebih bagus dan berpotensi,” ucap Sulaeman.

Terpisah, Ketua Harian Inkanas Kabupaten Purwakarta, Asep Supriatna mengucapkan selamat bagi atlet Inkanas Kabupaten Purwakarta yang telah berhasil meraih medali emas, perak dan perunggu.

"Untuk yang belum meraih medali tetap semangat. Saya berharap para atlet Inkanas Kabupaten Purwakarta dapat berkembang lebih baik lagi, sehingga dapat menghadapi kompetisi lainnya," harap Asep. 

Editor : Iwan Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut