Ratusan Warga Hadiri Sosialisasi Program MBG yang Digelar DPR RI dan BGN di Karawang

KARAWANG, iNewsPurwakarta.id - Ratusan warga hadiri sosialisasi program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Gedung MT Nurul Iman Perum Bintang Alam, Telukjambe Timur, Karawang, Senin (24/2/2025).
Sosialiasi ini merupakan salah satu langkah pemerintah untuk meningkatkan asupan gizi dan mengurangi stunting.
Sosialisasi yang dilakukan oleh DPR RI dan Badan Gizi Nasional (BGN) dihadiri kurang lebih 300-an peserta.
Pemerintah melalui Badan Gizi Nasional terus memperluas implementasi program Makan Bergizi Gratis. Program ini diharapkan dapat mendukung visi Indonesia Emas 2045 dengan menciptakan generasi yang sehat, cerdas, dan kuat.
Acara sosialisasi MBG dihadiri oleh Anggota Komisi IX DPR RI Cellica Nurrachadiana, Kepala DinKes Kab Karawang, dan perwakilan Badan Gizi Nasional Ranto.
Editor : Iwan Setiawan