Puluhan Warga Unjuk Rasa Tolak Jembatan Penghubung Purwakarta-Karawang Dibongkar, KDM Usulkan Ini
Kamis, 24 Agustus 2023 | 23:07 WIB
Dia melanjutkan, kalau jembatan sementara itu terus dipakai, dikhawatirkan malah membahayakan untuk warga.
"Misalnya, tiba-tiba roboh pasti kan perusahaan ini yang dituntut harus bertanggung jawab karena menyebabkan peristiwa," ujarnya.
Meski demikian, ia mengatakan bahwa saat ini pemerintah harus mencari solusi untuk mobilitas warga bila jembatan penghubung dua kabupaten itu benar dibongkar.
"Pemkab Karawang atau Pemkab Purwakarta, dan bisa oleh Provinsi, karena di atas Sungai Citarum, pada tahun 2024 harus membangun jembatan permanen dari beton. Karena kalau dari besi di sini bisa kropos," ucapnya. (**)
Editor : Iwan Setiawan